Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

5 JENIS KABEL HDMI PADA PERANGKAT ELEKTRONIK

Assalamualaikum wr.wb 

Hai hai apakabar kalian semuanya semoga dalam keadaan baik baik saja ya, kembali lagi bersama mahesadroid’s nah kali ini saya akan membahas tentang 5 JENIS KABEL HDMI PADA PERANGKAT ELEKTRONIK.

Nah sebelumnya kalian sudah tau apa belum si apa itu kabel HDMI, HDMI adalah singkatan dari High Definition Multimedia Interface hingga kini jenis kabel HDMI dapat kalian temui dengan mudah pada berbagai banyak macam alat elektronik modern, seperti smartphone, handphone, kamera digital, komputer, laptop dan berbagai macam perangkat elektronik yang lain yang dapat dikatakan telah menggunakan jenis kabel ini. Meski begitu, banyak sekali orang yang belum mengetahui lebih lanjut mengenai apa itu kabel HDMI dan fungsi fungsinya terhadap berbagai alat elektronik modern pada era ini.

Pada kabel jenis HDMI mempunya banyaki fungsi utama sebagai tempat menerima serta mengirim data dengan kecepatan transfer yang relatif sangat tinggi hingga 200 km/j wkwkwk apabila dibanding dengan jenis kabel elektronik pada umumnya, nah pada umumnya jenis kabel ini cukup sangat beragam dan terdapat pada berbagai tipe yang digunakan pada perangkat elektronik modern saat ini. Ini dia 5 jenis kabel HDMI serta fungsinya 

  1. Konektor HDMI Type A
    Yang pertama, type kabel hdmi ini menjadi salah satu jenis yang sangat umum digunakan di berbagai benda elektronik saat ini, Socket pada konektor tipe ini seringkali kita temui pada perangkat Blue Ray dan laptop untuk menghubungkan kabel HDMI dengan perangkat elektronik lainya yang sama menggunakan type ini. Perlu kita ketahui juga ukuran kabel type A ini memiliki besaran 13,99 mm x 4,45 mm. Koneksi tipe A juga banyak disebut sebagai full size connector HDMI, hal ini dikarenakan tipe A menggunakan 19 pin didalamnya.

  2. Konektor HDMI type B
    Type kabel hdmi yang kedua ini adalah konektor type B. Type yang satu ini memiliki dimensi ukuran yang lebih besar dari type A, tentu hal ini juga memiliki perubahan pada bagian pin yang digunakan. Bagian konektor HDMI pada type ini memiliki jumlah 29 pin yang tentunya berbeda 10 pin dari type A. Nahh sehingga perangkat yang dapat disambungkan pada type kabel ini mempunyai perbedaan dengan type sebelumnya. Perlu kalian ketahui juga bahwa kabel type ini lebih sering ditemukan pada perangkat elektronik seperti televisi, terutama UHDTV.

  3. Konektor HDMI Type C
    Yang ketiga ada konektor HDMI tipe C, type kabel ini sering disebut sebagai mini connector. Namun, jika dilihat melalui bagian konektor, type HDMI ini mempunyai sedikit kesamaan dengan tipe A yang memiliki 19 pin. Kabel type C lebih sering digunakan pada perangkat elektronik yang memiliki ukuran mini hingga sedang. Diantaranya seperti tablet, ponsel alat camcorder dan elektronik lainnya.

  4. Konektor HDMI Type D
    Yang selanjutnya ada konektor tipe D, type ini memiliki ukuran yang bias dibilang jauh lebih kecil dari type kabel sebelumnya. Untuk ukuran yang digunakan pada konektor HDMI type D adalah 2,8 mm x 6,6 mm. Sehingga dari skala tersebut kabel konektor type D ini juga di sebut HDMI micro connector. Walaupun memiliki skala dan bentuk yang bisa dibilang kecil, dalam segi konektor kabel type D mempunyai jumlah 19 pin yang berarti hal ini sama dengan type C dan type A. Ada banyak perangkat elektronik yang menggunakan konektor HDMI type D, diantaranya seperti kamera digital, perangkat pintar atau smartphone modern, MP3, MP5 dan perangkat elektronik lainnya.

  5. Konektor HDMI Type E
    Yang terakhir konektor type E. Penggunaan pade type ini sedikit lebih berbeda dengan type kabel HDMI lainnya. Untuk kabel HDMI type ini dikhususkan untuk jenis kendaraan roda empat ataupun kendaraan bermotor. Pada umumnya jenis kabel HDMI type E ini terdapat sebuah pengikat sehingga kabel susah terlepas yang dikarenakan oleh guncangan ataupun getaran pada kendaraan. Ada beberapa contoh pada perangkat yang menggunakan kabel HDMI type C adalah aplikasi android yang dikhususkan untuk motor injeksi. 

Nah diatas tadi adalah jenis jenis dan fungsi dari kabel HDMI, mungkin dari artikel ini kita sama sama belajar bersama mengenai banyak sekali pelajaran yang kita dapat, mungkin cukup sekian ya sobat semoga artikel ini bermanfaat terima kasih. 

Wasalamualaikum wr,wb

mahesadroid's
mahesadroid's Mahesadroid's adalah tempat berbagi pengalaman tutorial seputar android. Tips dan trik serta beberapa penyelesaian permasalahan yang sering terjai pada Android, Networking, Flashing dan Komputer.

Post a Comment for "5 JENIS KABEL HDMI PADA PERANGKAT ELEKTRONIK"